Kepada seluruh pengunjung dan OASIS Lovers yang kami cintai,
Mencermati situasi terkini di Tanah Air, dengan semakin meluasnya pandemi global COVID-19 dan juga setelah melakukan koordinasi dengan berbagai pihak dan seluruh instansi terkait, dengan berat hati Pondok Indah Mall harus menunda mini concert SINGIN' OASIS GREATEST HITS yang rencananya akan diadakan pada hari Jumat, 27 Maret 2020 dan akan kami jadwalkan ulang setelah pandemi global ini mereda di Indonesia.
Sekali lagi kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini dan kami berkomitmen untuk tetap menghadirkan rangkaian acara Tribute to 90's ini sebaik mungkin.
Terima kasih atas segala dukungan dan antusiasme yang diberikan untuk acara ini, semoga kita semua dalam kondisi baik dan sehat sesuai dengan harapan kita semua.